Pangandaran Diserang Wabah Diare

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

CIAMIS, (Tubas) – Puluhan warga Desa Purbahayu, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terkena serangan wabah diare. Akibatnya, tiga warga tewas Neng Zahra Witasari (11 bulan) warga Purbahayu, Sakiman (46) warga Pagergunung, dan Fais (15) warga Sukahurip.

Hingga saat ini belum diketahui penyebab berjangkitnya diare yang melanda Desa Purbahayu. Kecamatan Pangandaran. Wabah diare massal terjadi di tiga desa di Kecamatan Pangandaran yaitu Purbahayu, Pagergunung dan Sukahurip. Sampai pekan lalu sudah 55 orang menjadi korban.

Kepala Puskesmas Pangandaran, dr. H. Hedwico Sunarya mengakui terjadi peningkatan kasus diare sejak seminggu terakhir ini. Menurut dia, awalnya warga yang terserang 17 orang. Tapi hingga kemarin, jumlah warga yang terserang buangan Sampah (TPA) diare menjadi 55 orang.

H. Hedwico mengatakan, akibat serangan diare ini, tiga warga telah tewas, yaitu Neng Zahra Witasari (11 bulan) warga Purbahayu, Sakiman (46) warga Pagergunung dan Fais (1,5) warga Sukahurip. “Korban meninggal akibat kekurangan cairan” ungkapnya. (mamay)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS