Perkuat Basis Kewirausahaan Nasional
Oleh: Fauzi Aziz
KALAU pertumbuhan ekonomi suatu negara relatif stabil dan berkelanjutan, maka pengangguran pasti akan berkurang dalam jumlah yang signifikan. Namun jika sebaliknya, maka jumlah pengangguran akan bertambah banyak.
Sektor-sektor produktif seperti pertanian dan industri adalah menjadi tumpuan bagi upaya untuk peningkatan penyerapan tenaga kerja, meskipun sebenarnya misi utama kedua sektor tersebut adalah peningkatan produktifitas dan pengayaan nilai tambah. Namun tidak selamanya bisa berhasil karena banyak hal yang menjadi faktor penyebabnya.
Oleh sebab itu, pemerintah harus melakukan upaya kanalisasi dan lebih banyak memberikan ruang bagi tumbuh dan berkembangnya kewirausahaan baru yang secara embrional sudah banyak bermunculan dimana-mana. Perkembangannya sangat dinamis seiring kemajuan di bidang pendidikan dan penguasaan teknologi informasi yang kian dikuasai dan digunakan oleh kawula muda yang dengan serius menekuni bakatnya masing-masing.
Kapasitas mereka sangat kreatif dan inovatif. Sekarang saat yang tepat untuk menguatkan dan membesarkan mereka sebagai sumber pertumbuhan ekonomi dan para pencipta lapangan kerja baru. Di masa yang akan datang, pemerintah harus memberikan perhatian yang cukup besar untuk memfasilitasi para wirausaha baru yang kian tumbuh subur untuk mengurangi beban pengangguran.
Obsesi dan optimismenya patut diberikan apresiasi yang setinggi-tingginya karena mereka menyadari bahwa pendidikan yang telah berhasil diraih harus didedikasikan untuk kemajuan bangsanya. Partisipasi mereka untuk membangun masa depan Indonesia yang lebih baik sudah banyak mereka buktikan dan yang menarik adalah selalu dimulai dari hal-hal yang kecil.
Dari awal sudah diniatkan bahwa apa yang mereka kerjakan adalah untuk membantu meringankan beban pemerintah guna mengatasi masalah pengangguran di negeri ini. Mereka sangat mendambakan perekonomian nasional dan daerah tumbuh dengan baik, masyarakatnya dapat berkembang dengan baik dan bahkan sangat mendambakan agar proses politik yang berjalan ke depan dapat semakin baik untuk membawa negeri ini bisa keluar dari berbagai masalah yang dihadapi.
Oleh sebab itu, proses pengayaan aset nasional melalui pembinaan dan pengembangan kewirusahaan menjadi sesuatu yang penting dan selayaknya pemerintah ke depan harus menjadikannya sebagai progam prioritas nasional. Progam ini adalah merupakan bagian dari progam wealth building yang harus dilakukan oleh pemerintah dan secara inklusif melibatkan langsung kehadiran para wirausaha nasional dalam proses membangun kekayaan bangsa.
Pemerintah harus memberikan dorongan strategis agar hadirnya para wirusaha nasional dapat menjadi penggerak utama pembangunan ekonomi di sektor pertanian, industri, pariwisata dan sektor jasa lainnya. Sasaran-sasaran strategisnya disusun secara realistis.
Perencanaan, pelaksanaan dan pengawasanya disusun oleh pemerintah dengan melibatkan secara aktif dari kalangan wirausaha nasional di seluruh Indonesia dari berbagai sektor agar pada saat dieksekusi progamnya tidak banyak terjadi trade off.
Selamatkan negeri ini dengan memperkuat basis kewirausahaan nasional tanpa ada keraguan sedikitpun dari pemerintah untuk memberikan dukungan dan layanan terbaiknya kepada progam pengembangan kewirausahaan nasional. Dukungan dimaksud dapat berupa penyediaan infrastruktur, berbagai sarana kebijakan yang afirmatif, perlindungan, pengaturan dan promosi. ***