Ical Terpilih Kembali, Ketua Umum Partai Golkar

Loading

031214-NASIONAL-9

NUSA DUA, (tubasmedia.com)-Seperti telah diperkirakan oleh banyak kalangan, Aburizal Bakrie (Ical) akhirnya terpilih kembali secara aklamasi menjadi Ketua Umum Partai Golkar periode 2014-2019 dan Akbar Tanjung sebagai Ketua Dewan Pertimbangan (wantim) Partai Golar periode 2014 – 2019

Sebelum penetapan tersebut doa dipanjatkan oleh peserta Munas IX lima menit menjelanag keputusan aklamasi dalam rapat paripurna penentuan tata tertib dan tata cara pemilihan ketua umum. “Mari kita panjatkan doa, Pak Aburizal untuk memimpin partai lima tahun ke depan ,” kata Pimpinan Sidang Munas IX Partai Golkar Nurdin Halid, Rabu (3/12) petang di Westin Hotel, Nusa Dua, Bali.

Ajakan Nurdih Halid langsung disambut persetujuan seluruh peserta munas dengan total jumah suara 534 dari 537. “Setuju, setuju?” . Nurdin pun langsung mengetokkan palu sidang tanda sahnya kepemimpinan Ical sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar masa bakti 2014-2019. Suasana riuh pun pecah bersama tepuk tangan dan teriakan “Hidup ARB” yang menggema di Hotel Westin, Nusa Dua Bali.

“Munas IX Partai Golkar juga menetapkan Akbar Tandjung sebagai Ketua Dewan Pertimbangan(Wantim) Partai Golkar masa bakti 2014-2019,” kata Nurdin Halid yang juga Ketua SC Munas Golkar.

Sebelum menskors sidang Nurdin minta setiap daerah memberikan dua usulan nama perwakilan dari wilayah timur, tengah dan barat untuk menjadi anggota formatur yang bertugas bersama ketua umum terpilih menyusun kepengurusan lengkap DPP Partai Goplkar masa bakti 2014 -2019. (siswoyo)

CATEGORIES
TAGS