Mandiri luncurkan Rekening HP

Loading

1142584rekening-hape780x390

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Bekerjasama dengan perusahaan telekomunikasi PT Telkomsel, PT Indosat Tbk dan PT XL Axiata Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk meluncurfkan rekening handpone (HP).

Rekening HP merupakan produk perbankan yang menggunakan nomor ponsel sebagai rekening bank. Dalam Rekening HP semua transaksi perbankan bisa dilakukan hanya melalui handphone, misalnya kirim uang dan pembayaran tagihan.

Menurut Direktur Consumer Banking Bank Mandiri Hery Gunadi, produk Rekening HP diluncurkan didasari pertimbnagan fakta pertumbuhan kepemilikan handphone jauh lebih besar dari pertumbuhan nasabah perbankan.

” Nasabah perbankan di Indonesia sekitar 60 juta. Pemilik HP hampir sama dengan jumlah penduduk Indonesia sekitar 250 juta,” ungkap Heru Gunadi saat memberikan sambutan dalam peluncuran Rekening Hape di Jakarta, Senin (27/4/2015).

Soft launching produk Rekening Hape sudah dilakukan di Bandung, Garut, dan Tasikmalaya. Sampai saat ini sudah ada 41 agen dan 1.500 pengguna Rekening Hape.

Perwakilan kertiga perusahaan telekomun ikasi itu menyatakan produk Rekening Hape merupakan bukti dukungan industri telekomunikasi bagi perkembangan keuangan inklusif. (rel/siswoyo)

 

CATEGORIES
TAGS