Listrik Tenaga Turbin Masuk Desa Lobu Sihim

Loading

TARUTUNG, (tubasmedia.com) – Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan meresmikan pembangkit listrik tenaga turbin di Desa Lobu Sihim (Sabtu, 14/10). Dalam acara di Kecamatan Simangumban, bupati didampingi Camat Nelson Manurung,

Peresmian Pembangkit Listrik ini ditandai dengan penyalaan lampu di rumah warga, penandatangan prasasti dan penandatanganan Berita Acara Serah Terima.

Dalam kesempatan itu, bupati mengatakan agar warga tetap semangat dan terus bekerja keras meningkatkan kesejahteraan keluarga serta selalu mengucapkan syukur atas segala hal yang telah diterima.

“Saya juga merasakan penderitaan bapak-ibu sekalian, semoga dengan peresmian pembangunan ini mampu mengobati hati seluruh masyarakat Lobusihim,” ucap Bupati.

Bupati juga berpesan agar masyarakat bergotong-royong dalam memajukan Lobusihim dan tetap menjaga (merawat) turbin dengan baik sehingga akan tahan lebih lama.

“Mudah-mudahan dengan terangnya kampung ini, para pelajar bisa meraih prestasi lebih tinggi dengan baik, semuanya mendapat juara,” tegas bupati.

Pada kesempatan tersebut, bupati menyerahkan SK Guru Honor dan memberikan bantuan benih padi serta hadiah hiburan kepada warga.

Desa Lobusihim yang berjarak 20 km dari Ibukota Kecamatan Simangumban, selama ini masih terisolir. Kecamatan ini terdiri dari 3 dusun yang dihuni 53 Kepala Keluarga (KK). Kini mereka dapat menikmati listrik dimana sebelumnya selama dua tahun hanya menggunakan listrik tenaga surya bantuan dari Dinas Pertambangan Taput dan hanya sedikit warga yang mampu beli ganset.

”Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Nikson Nababan atas perhatiannya kepada desa ini, ” ucap Kades Marojahan Siagian.

Perwakilan Tokoh Masyarakat mengatakan salut dan bangga atas kinerja bupati beserta jajarannya dalam ‘memerdekakan’ Desa Lobusihim. “Sekarang Desa ini lebih merdeka dan kami juga telah melihat pembangunan infrastruktur jalan yang akan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat,” ucap Tokoh Masyarakat Manyer Siagian.

Sesuai Laporan Tim Pelaksana yang diketuai Kadisnaker Sofian Simanjuntak turbin yang berkapasitas 220 volt itu akan terus dilakukan pembenahan sehingga mampu menghasilkan lebih maksimal.

Pada malam tersebut, bupati bersama dengan rombongan menginap di rumah warga dan disambut dengan penuh suca cita.

Keesokan harinya (Minggu, 15/10), aktifitas bupati diawali meninjau pembangkit listrik dilanjutkan dengan melaksanakan kebaktian bersama di Gereja HKBP Lobusihim serta memberikan bantuan untuk pembangunan gereja tersebut.

Selanjutnya, Bupati melaksanakan pertemuan dengan masyarakat di Lumban Garaga Desa Dolok Sanggul. Bupati didampingi para pimpinan OPD melakukan diskusi dan tanya-jawab dengan masyarakat.

“Masyarakat dan Pemkab Taput harus saling mendukung dalam mewujudkan Visi Kabupaten, saya berharap semuanya lebih fokus dalam mewujudkan kesejahteraan,” ucap Bupati.(tony)

CATEGORIES
TAGS