Golkar Taput Bukan Abal-abal……

Loading

TARUTUNG, (tubasmedia.com) – DPD II Partai Golkar Tapanuli Utara mengeluarkan surat keputusan pengesahan komposisi dan personalia DPD II Partai Golkar Tapanuli Utara masa bhakti 2015-2020.

Nama-nama dalam kepengurusan yang bergeser, Marudut Gultom  sebelumnya Sekretaris menjadi Wakil Ketua Bagian Tani dan Nelayan jabatan Sekretaris dipercayakan kepada Brendy Hutauruk.

Ronald Simanjuntak sebelumnya  Wakil Ketua Bagian Pemenangan Pemilu menjadi Wakil Ketua Bidang Kerohanian, sementara Tohom Lumbantobing dipercayakan menjadi Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu.

Drs.TP Nainggolan Wakil Ketua Bagian  Kesra dan Jan Piter Simorangkir Wakil Ketua Bagian komunikasi, media dan pelayanan publik dan Drs. Maju Samosir yang sebelumnya di posisi penasehat menjadi Wakil Ketua Bagian Pendidikan dan Cendikiawan.

Ir.  Reguel Simanjuntak masih bertahan di posisi sebagai Ketua Harian dan Harry Tobing  di posisi Wakil Ketua Bagian  Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi.

Ketua DPD II Partai Golkar Taput  FL.Fernando  Simanjuntak SH, MH membacakan SK hasil revitalisasi di Kantor DPD Golkar Taput di Jalan Raja Johannes Tarutung Senin (19/07)

Revitalisasi merupakan bagian dari perbaikan struktural  dan penguatan soliditas kepengurusan, serta menjadi pembelajaran bagi segenap pengurus dan kader, agar menunjukkan loyalitas  dan menjaga citra partai sesuai garis partai.

“Partai ini bukan partai abal-abal jadi jangan ada kader mencoba-coba merusak citra partai. Saya bertanggung jawab penuh atas eksistensi Partai Golkar di Taput,” kata Fernando Simanjuntak.

Secara khusus kepada lima orang anggota DPRD  Taput terpilih dari Partai Golkar, Fernando Simanjuntak ingatkan, agar tidak bertindak sendiri-sendiri dalam pengambilan keputusan terutama dalam menjalankan tugas di DPRD Taput, Fraksi Golkar adalah representasi partai,  di DPRD Taput,”tegasnya. (tony)

.

CATEGORIES
TAGS