Luhut Panjaitan, Kepala Staf Kepresidenan

Loading

311214-nas10

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Luhut Panjaitan dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Kepala Staf Kepresidenan. Pelantikan yang dilaskanakan Rabu (31/12/2014) di Istana Negara itu tidak begitu mengejutkan karena nama Luhut sudah lama dan santer disebut-sebut sebagai calon kepala staf kepresidenan.

Penunjukan dan pengangkatan Ruhut ini ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Kepres) No 148P/2014 tentang pengangkatan kepala staf kepresidenan. Posisi kepala staf keprisedenan disebutkan dalam Kepres itu hak dan fasilitasnya setara dengan menteri.

Hadir juga dalam pelantikan itu Wapres Jusuf Kalla, Menko Maritim Indroyono Soesilo, Menteri BUMN Rini Soemarno, Menlu Retno, Ketua MK Hamdan Zoelva, Seskab Andi Wdijajanto, Kepala BIN Marciano Norman.

Pelantikan Luhut ini memang tak mengejutkan. Luhut dikenal banyak bekerja membantu Jokowi semasa sebelum menjadi presiden.Posisi Luhut sebagai kepala kepresidenan sudah sejak lama disebut-sebut. (edi s)

CATEGORIES
TAGS