Bupati Kebumen: Jaga Citra Baik PNS dan Tingkatkan Kinerja

Loading

ss

KEBUMEN, (tubasmedia.com) – Pegawai negeri sipil yang memiliki disiplin tinggi, kompetensi, loyalitas, serta profesional adalah PNS yang ideal. Hal itu hendaknya disikapi sebagai momentum perubahan untuk kenaikan pangkat.

Hal itu dikemukakan Bupati Kebumen Buyar Winarso pada penyerahan SK kenaikan pangkat periode 1 April 2015 bagi 1.066 PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kebumen, di pendopo, Kamis (2/4/2015).

Bupati juga mengatakan kenaikan pangkat bukanlah hak PNS, tetapi penghargaan yang diberikan atas prestasi kerja, dedikasi, dan loyalitas dalam pengabdiannya kepada negara. “Untuk Itu tingkatkan disiplin dan kinerja, serta jaga citra baik PNS di mana pun Saudara berada,” kata Bupati Kebumen.

Terkait pelayanan prima kepada masyarakat, menurut Bupati, sudah semestinya dilakukan dengan penuh kesungguhan. Selain itu, meningkatkan disiplin, mulai dari disiplin waktu bekerja, anggaran, berpakaian, dan lainnya.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Kebumen, Suprihandono dalam laporannya mengatakan, dari 1.066 SK kenaikan pangkat, 70 SK di antaranya dari golongan I, golongan II 580 SK serta golongan III 397 SK. Dari 1.100 usulan SK, baru 1.066 yang sudah mendapatkan Nota Persetujuan dari Kepala Kantor Regional I BKN Yogyakarta, sedangkan sisanya, 34, masih dalam proses. (ahmad)

CATEGORIES
TAGS