Menteri Susi Dikecam Karena Sewakan Pulau

Loading

091214-MARITIM-3

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti mendapat kecaman keras karena pernyataannya akan menyewakan pulau-pulau di Indonesia yang rentan tenggelam.

Pengamat kemaritiman Y. Paonganan menilai Menteri KKP tidak berfikir dulu sebelum menyampaikan pernyataan ke publik.”Salah satu tugas KKP itu adalah pemberdayaan pulau-pulau kecil, jadi kalau ada pulau yang terancam tenggelam itu wajib hukumnya untuk diantisipasi, bukan malah mau disewakan ke negara lain, ini kacau,” kata Paonganan,

Dia menilai Susi lupa dirinya seorang menteri yang bertanggung jawab atas kekayaan laut, pulau-pulau kecil dan segala potensinya.”Ucapan itu secara tidak sadar merasa tidak mampu mengurus pulau-pulau kecil,” sindirnya.

Seperti kita ketahui Menteri Susi berpendapat pengerukan pasir dari laut Indonesia untuk memperluas daratan Singapura akan berdampak kapada tenggelamnya pulau di area pengerukan.”Lebih baik kita sewakan satu pulau ke Singapura dari pada pulau kita tenggelam,” katanya dalam Rapimnas Kadin di Jakarta, Senin kemarin. (sabar)

CATEGORIES
TAGS