Longsor di Humbahas Menelan Korban

Loading

HUMBAHAS, (tubasmedia.com) – Peristiwa tanah lonsor yang sangat mengerikan telah terjadi di desa Simangulampe Bakkara kecamatan Bakti Raja Kabupaten Humbang Hasundutan(Humbahas), Jumat, (1/12/23).
Kejadian itu terjadi sekitar pukul 9.30 hingga dini hari Sabtu 2/12.

Kejadian yang datang tiba-tiba itu diawali dengan seperti suara gemuruh yang disertai dengan terjangan batu-batuan dan lumpur hingga meluluh lantakkan rumah warga, sekolah, restoran, pustu hingga hotel yang berada di desa itu sontak mengejutkan warga dengan hiruk-pikuk jeritan tangis dan minta tolong warga bahkan diketahui hingga saat ini masih ada warga yang bermukin didesa itu belum diketahui nasibnya.

Dari penjelasan salah seorang warga bermarga Ompusunggu yang juga perangkat desa di desa Simangulampe mengatakan, peristiwa naas tersebut terjadi saat masyarakat sekitar sedang mau tertidur sehingga sebagian besar penduduk berada dirumah dan tidak menyadari datangnya peristiwa tersebut.

“Kejadian itu terjadi sangat tiba-tiba mulai tadi malam hingga dini hari saat warga sebagian sudah tertidur” tuturnya.

Dia menjelaskan akibat kejadian itu puluhan rumah warga tertimbun batu dan lumpur, bahkan ada yang rata dengan tanah. “Diduga korban jiwa juga ada, saat ini petugas dan masyarakat sedang berusaha mencari para korban yang masih hilang”, sebutnya pilu.

Hingga berita ini diturunkan Korban yang menghilang ada sebanyak 9 orang, 5 orang merupakan warga setempat, sementara 4 orang lagi dilaporkan merupakan karyawan salah satu hotel yang ada di sana.

Peristiwa longsor itu saat ini telah mengakibatkan tumpukan batu-batu besar bercampur lumpur yang tergerus dari perbukitan sekitar desa Simangulampe.

Akibat hujan yang terus turun pencarian korban di stop sementara oleh pihak BNPB dan Anggota Polres.

Sementara korban dan warga sebagian telah dievakuasi ke kantor camat Baktiraja dan sebagian lagi ke arah Aek Sipangolu.

Terpisah Camat Paranginan Parlin Siahaan setelah mendengar kejadian itu segera menurunkan tim medis dari Puskesmas Paranginan membantu evakuasi korban dengan menggunakan kapal Ferry Muara menjadi tempat evakuasi”kami bersama tim dari kecamatan Paranginan segera turun untuk memberi bantuan evakuasi dan medis”tutur Parlin. (edison ompusunggu)

CATEGORIES
TAGS