Ditemukan Fosil Gading Gajah di Situs Patiayam

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

KUDUS, (Tubas) – Sugiran (55), pencari kayu hutan, menemukan fosil gading gajah (Stegodon Trigonocephalus). Akibat takut ditangkap polisi penemuan fosil sepanjang 2,6 meter yang diperkirakan berusia 1.500 tahun itu, pekan lalu, dilaporkan Sugiran kepada aparat desa setempat.

Sugiran penduduk Karangsudo, Terban, Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah menemukan benda bersejarah itu saat mencari kayu di hutan wilayah Terban yang dikenal sebagai “situs patiayam”.

Fosil tersebut ditemukan secara tidak sengaja dan terus dibawa pulang ke rumahnya. Semula Sugiran ragu akan terus menyimpan benda itu. Hatinya terasa menjadi tidak enak dan takut ditangkap polisi. Dia memutuskan melapor kepada perangkat desa yang diteruskan kepada aparat kecamatan dan kabupaten.

Fosil gading gajah biasanya “sepasang”. Tapi Sugiran hanya menemukan bagian sebelah kiri saja. Ini penemuan fosil kesekian kalinya. Sejak tahun 1965 telah banyak fosil ditemukan di hutan Terban. Berbagai fosil ditemukan penduduk di Situs Patiayam, diantaranya “geraham manusia purba” juga flora-fauna. Warga juga menemukan peralatan hidup berbentuk “kapak batu”.

Museum Situs Patiayam di Terban, Jekulo yang bangunannya sederhana tak seberapa luas, tak mampu menampung dan menyimpan temuan-temuan fosil. Lantaran itu diputuskan menyimpan fosil-fosil yang ditemukan di gedung bekas Kawedanan Jekulo di Jekulo sekitar 10 kilomter sebelah timur Kota Kudus. (amary)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS