90 Pelaku UKM di Siantar Dapat Bantuan

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

PEMATANGSIANTAR,(TubasMedia.Com) – Wali Kota Pematangsiantar, Hulman Sitorus menyerahkan bantuan sarana dan prasarana untuk mendukung kegiatan ekonomi kepada 90 pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) se -Kota Pematangsiantar. Penyerahan dilakukan di Kantor Dinas Koperasi dan UMKM, pekan silam.

Wali Kota Hulman Sitorus pada kesempatan itu sangat berharap para pelaku usaha agar memanfaatkan bantuan yang sudah diterima dengan baik. Menurut dia, saat ini pemerintah terus berkonsentrasi untuk memberikan bantuan kepada pelaku UMKM, sehingga kelompok usaha itu dapat bersaing dengan sektor bisnis lainnya.

“Ke depan, kami juga akan memberikan bantuan dalam bidang pemasarana atas produk yang dihasilkan para pelaku usaha ini, ”papar Hulman.

Dia mengakui, bantuan yang diberikan belum mampu mengatasi seluruh permasalahan yang dihadapi pelaku usaha. Namun, menurut orang nomor satu di Pematangsiantar ini, bantuan itu dapat menjadi motivasi untuk terus berusaha secara maksimal.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Pematangsiantar, R Dontes Simatupang mengatakan, penerima bantuan itu terdiri atas 50 pelaku UMKM dan 40 lainnya adalah anggota koperasi. Sementara dananya bersumber dari ABPD Kota Pematangsiantar.

Menurut Simatupang, tujuan penyerahan bantuan itu agar produksi pelaku UMKM dapat berjalan efektif dan efisien. Pihaknya juga terus berupaya memberdayakan pelaku usaha kecil dan koperasi dalam rangka menggerakan perekonomian berbasis kerakyatan. Sampai tahun 2011, sudah terbentuk 316 koperasi dengan jumlah anggota 40.982 orang.

“Kita patut berbangga hati karena pada tahun 2011 Kementerian Koperasi dan UKM memberikan dana hibah sebesar Rp300 juta kepada enam koperasi,” kata Simatupang. (red/anthon)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS