Telkom Sinergikan Anak Perusahaan

Loading

Laporan : Redaksi

Telkom

Telkom

BANDUNG, (Tubas) – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) mendorong peningkatan peranan masing-masing anak-anak perusahaan untuk mendapatkan value synergy, antara lain berupa sinergi go to market alignment, yaitu unit atau anak perusahaan di dalam TelkomGroup bersinergi mendapatkan revenue dari customer di luar TelkomGroup.

Konsekuensi dari transformasi bisnis yang dideklarasikan 23 Oktober 2009 adalah bisnis Telkom tidak lagi sebatas telekomunikasi dan informasi yaitu fixed, mobile and multimedia (FMM) tetapi sudah menjadi telecommunication, information, media and edutainment (TIME).

“Langkah untuk menjadi perusahaan TIME terbesar di Indonesia, antara lain dengan melakukan akuisisi perusahaan yang bergerak di bidang information, media and edutainment (IME),” jelas Head of Corporate Communication & Affair Telkom, Eddy Kurnia kepada wartawan.

Akuisisi yang dilakukan, antara lain pada 2008 mengakuisisi PT. Sigma Citra Caraka yang bergerak di bidang IT services, PT. AdMedika untuk e-health, Mojopia untuk e-commerce, content and communication dan paling akhir adalah membuat perusahaan patungan PT. Melon Indonesia bekerja sama dengan SK Telecom (Korea Selatan) untuk pengembangan musik digital.

Tujuan yang ingin dicapai dengan akuisisi tersebut menciptakan peluang bisnis baru (blue ocean) yang pertumbuhannya masih tinggi, terutama new wave business dengan basis IME sedangkan legacy business dengan basis telekomunikasi, tetap dipertahankan pertumbuhannya dan tetap menjadi cash flow Telkom. (iwan p)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS