Status Tenaga Honorer Diangkat

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

CIAMIS, (TubasMedia.Com) – Nasib ribuan honorer yang sudah mengabdi sejak tahun 2004 di berbagai instansi Pemkab Ciamis, kini bisa bernafas lega dengan adanya kebijakan Pemerintah Pusat untuk mengangkat para honorer itu.

Pemerintah Pusat akan mengangkat status honorer itu yang tertuang dalam surat edaran Bupati Ciamis No. 914/661/BKDD.4/2012, tentang pengangkatan tenaga honorer kategori II menjadi CPNS.

Yoni K, Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKDD) Ciamis kepada tubasmedia.com mengatakan, kepastian pelaksanaan pengangkatan honorer kategori I, II dan Dokter setelah ditetapkannya PP 56 tahun 2012 dan Perka Badan Kepegawaian Negara No. 9 tahun 2012.

Honorer kategori II di Kabupaten Ciamis yang sudah divalidasi mencapai 2274 orang, sementara kategori I sebanyak 36 orang, sedangkan mekanisme pengangkatan akan ditentuakan oleh Pemerintah Pusat, kata Yoni. (hakri)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS