Naik, Pos Belanja APBD Ciamis 2012

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

CIAMIS, (Tubas) – Berbagai pos belanja pada prioritas APBD Kabupaten Ciamis tahun 2012 mendatang mengalami kenaikan signifikan. Sejumlah pos belanja yang mengalami kenaikan diantarnya anggaran Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda), Anggaran Dana Desa (ADD), Bantuan untuk Madrasah Diniyah (MD), TPA/TKA dan bantuan untuk Pondok Pesantren.

Ketua DPRD Ciamis, H. Asep Roni menegaskan, anggaran untuk Jamkesda yang pada APBD tahun 2011 hanya Rp. 1,5 miliar akan dinaikan menjadi Rp 5 miliar. Hal ini diharapkan bisa membantu masyarakat miskin yang berobat ke rumah sakit pemerintah.

“Kenaikan anggaran Jamkesda sudah mendapat respon yang baik dari Tim Anggaran dan Pendapatan Daerah. Kita tidak ingin mendengar ada lagi pasien tidak mampu yang terpaksa pulang karena tidak punva biaya,” ungkapnya.

Selain itu, ADD naik dari Rp 36 miliar menjadi Rp 39 miliar, dengan asumsi setiap desa mendapat ADD antara Rp 100 juta – Rp 149 juta, ditambah Dana Perimbangan Desa. “Tahun lalu setiap desa hanya mendapat Rp 100 juta,” katanya.

Menurut Roni, diberlakukan Perda ADD mengakibatkan jumlah bantuan untuk tiap desa bervariasi disesuaikan dengan kondisi desa. Berdasarkan peraturan tersebut, sebetulnya desa paling kecil hanya mendapat RP 44,3 juta dan terbesar Rp. 87 juta.

“Karena bantuan kepada desa jangan sampai kurang dari Rp 100 juta, maka semua desa mendapat dana perimbangan lainnya yang ditargetkan 56 juta per desa,” jelasnya.

Bantuan untuk 850 Pon¬dok Pesantren yang ada di Ciamis pun, kata Roni akan diprioritaskan sebesar Rp 2 juta untuk setiap pesantren dengan total anggaran Rp 1,7 miliar, termasuk untuk Madrasah Diniyah yang belum mendapat bantuan tahun 2011 sebesar Rp 2,9 miliar dan untuk 650 TPA/TKA masing-¬masing Rp 2 juta. (mamay)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS