Metode Organik Tingkatkan Produktivitas Petani

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

TASIKMALAYA, (TubasMedia.Com) – Kepala Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan, Henry Nugroho MP, mengatakan dengan metode organik, para petani dapat meningkatkan produktivitas hasil panen.

Pemakaian pupuk organik, diyakini sebagai langkah untuk mencapai terget produktivitas padi sebesar 6,4 ton per hektar pada tahun 2012.

Data yang diproleh di Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Tasikmalaya, julmah total areal persawahan di Indonesia sekitar 49.000 hektar, 5.530 hektar sawah di antaranya menggunakan pupuk organik, kata Henry.

“Ini menandakan pengunaan pupuk organik lebih berhasil ketimbang sawah konvensional yang masih menggunakan pupuk dan pestisida kimia. Pasalnya, metode pertanian organik, bisa panen hingga 8-10 ton per hektar, sedangkan konvensional paling banyak sekitar 6-7 ton per hektar,” kata Henry.

Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya mempunyai perhatian khusus terhadap sektor pertanian, karena Kabupaten Tasikmalaya merupakan wilayah pertanian, hampir 80 persen merupakan masyarakat petani tradisional. (hakri)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS