Menperin: Kerjasama Global Pacu Inovasi Teknologi Industri Telematika

Loading

telematika-ilustrasi

QINGDAO. TIONGKOK, (tubasmedia.com) – Menteri Perindustrian Saleh Husin mendorong perusahaan Indonesia bermitra dengan perusahaan global untuk mengembangkan industri telekomunikasi dan informatika.

Kerjasama itu sekaligus langkah strategis mempercepat penguasaan teknologi produk dan pemasaran. “Ini langkah taktis karena mempertemukan industri telematika dari luar yang menguasai teknologi dengan perusahaan Indonesia yang juga memiliki SDM unggul dan mengenal konsumen lebih dekat,” kata Menperin usai mengunjungi pabrik smartphone dan televisi Hisense di Qingdao, Tiongkok, Jumat kemarin (4/12/2015).

Pada dasarnya, Saleh mengamati, para pelaku industri telematika global sangat serius dalam melakukan penelitian dan pengembangan (research and development). Mereka juga senantiasa bermitra dengan pihak luar perusahaan.

Lebih lanjut, Menperin mengatakan perusahaan telematika, seperti smartphone dan elektronika multinasional menjadikan riset dan pengembangan (research and development/R&D) sebagai salah satu pondasi bisnis.

“R&D menjadi ‘nyawa’ dan menunjukkan bervisi jangka panjang. Perusahaan Indonesia idealnya melakukan hal yang sama, baik sendiri atau kerjasama dengan mitra luar. Kuncinya, kita juga punya orientasi teknologi dan inovasi sehingga dapat cepat berkembang sejalan dengan mitranya,” ulas Saleh.

Senada, Dirjen Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Eletronika (ILMATE) Kemenperin, I Gusti Putu Suryawirawan mengapresiasi perusahaan Indonesia yang menggandeng pabrikan global. Ke depan, kerjasama itu diharapkan menggerakkan industri pendukung seperti komponen, melengkapi kemitraan sebelumnya seperti di pemasaran dan fasilitas produksi.

Terkait Hisense, perusahaan ini sudah memutar roda bisnisnya dengan melakukan perakitan di Indonesia. Presiden Direktur Hisense International Indonesia, Stephen Qu mengakui Indonesia merupakan negara besar dengan potensi bisnis yang kuat.

“Selain menggarap produksi perangat keras untuk produk Andromax, kami juga mendukung program jaringan 4G LTE dengan produk Pure Shot yg khusus dibuat untuk market Indonesia yang bisa dipakai oleh semua operator 4G di Indonesia,” ungkapnya.

Pada kunjungan ini, Menperin juga berdialog dengan Presiden Hisense Co Ltd, Liu Hongxin dan Executive Vice President of Hisense, Lin Lan. Didampingi Irjen Kemenperin Soerjono, Dirjen ILMATE Putu Suryawirawan dan Direktur Industri Elektronika, Menperin menyambangi pabrik dan pusat desain Hisense, antara lain untuk produk smartphone, tv, dan peralatan rumah tangga. (sabar)

CATEGORIES
TAGS