Inilah Info Jadwal Acara Pelantikan Jokowi-JK Hari Ini

Loading

Presiden RI Ke-6 SBY dan Presiden Terpilih Ke-7 Jokowi

Presiden RI Ke-6 SBY dan Presiden Terpilih Ke-7 Jokowi

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Hari ini rakyat Indonesia akan kedatangan Presiden dan Wakil Presiden yang baru. Joko Widodo dan Jusuf Kalla rencananya akan dilantik hari ini, Senin (20/10).

Setelah melalui proses yang cukup panjang selama beberapa bulan ini, akhirnya Jokowi akan resmi ditetapkan sebagai Presiden Terpilih Republik Indonesia periode 2014-2019 sesuai Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU), dengan mendapat dukungan pemilih sebesar 70.997.833 suara atau 53,15 persen dari suara sah nasional.

Jokowi rencananya akan dilantik hari ini, 20 Oktober 2014, pukul 10.00 WIB di hadapan para anggota MPR. Jokowi akan menjadi Presiden Republik Indonesia yang ketujuh. Selepas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden oleh MPR, akan ada syukuran yang telah dipersiapkan berbagai pihak.

Berikut Info Jadwal Acara Pelantikan Jokowi-JK

10.00 WIB Jokowi-JK menghadiri Sidang Paripurna MPR.
10.20 WIB Pengucapan Sumpah/Janji Presiden.
10.25 WIB Pengucapan Sumpah/Janji Wakil Presiden.
10.45 WIB Pidato Presiden Terpilih.
11.00 WIB Pidato penutupan, Doa dan Penutupan Sidang Paripurna MPR.
11.10 WIB Acara Selesai dilanjutkan dengan jamuan kenegaraan.
11.15 WIB Jokowi-JK meninggalkan Gedung DPR/MPR menuju Bundaran HI.
11.30 WIB Jokowi-JK tiba di Bundaran HI dan naik kereta kencana untuk diarak hingga Istana.
12.30 WIB Tiba di Istana disambut Presiden SBY. Dilanjutkan dengan upacara penyambutan, tur singkat keliling Istana, lalu pelepasan SBY keluar Istana.
15.00 WIB Jokowi-JK ikut pesta rakyat di Monas (dimeriahkan musik Slank)
17.00 WIB Jokowi-JK kembali masuk ke Istana.
19.00 WIB Jokowi-JK kembali ke Monas untuk melepas 7.000 lampion.
22.00 WIB Acara selesai.

Bagi rakyat yang ingin berpartisipasi, disarankan untuk mengenakan baju atasan putih. Hal ini karena tema yang diangkat adalah Revolusi Putih yang artinya kesucian, perdamaian, dan melepaskan semua perbedaan sebelumnya.

Acara puncak akan ditutup dengan pelepasan lampion di Monas. Sebanyak 17.480 lampion akan dilepas ke udara secara serempak dan dipusatkan dari Istana Negara, 7000 buah dari Tugu Monas Jakarta dan sisanya disebar di seluruh kota-kota Indonesia pukul 19.00 WIB. Pelepasan lampion ini, jika sukses, akan tercatat sebagai rekor pelepasan lampion terbanyak di MURI. (houtman)

CATEGORIES
TAGS