HPN Tabur Ikan dan Tanam Pohon

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

KEBUMEN, (TubasMedia.Com) – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Kebumen, Jawa Tengah, baru-baru ini, melakukan penanaman pohon dan menabur bibit ikan Nila ke sungai Kedungwringin Kecamatan Sempor Kebumen.

Koordinator Hari Pers Nasional Komper Wardopo menambahkan kegiatan yang dilaksanakan dengan bekerja sama dengan Pemkab Kebumen tersebut dimaksudkan digelar agar lebih terbuka dalam memahami pers sebagai milik masyarakat yang berperan penting kehidupan masyarakat.

Hadir pada kesempatan itu Bupati Kebumen Buyar Winarso, Ketua DPRD, Kapolres, Dandim 0709, Kepala Badan, Kantor dan pimpinan Bank Jateng Cabang Kebumen. Sekitar 6 ribu ekor ikan Nila ditaburkan ke dalam sungai dan waduk serta sekitar 8 ribu pohon jati dibagikan kepada masyarakat yang diawali dengan penanaman secara simbolis oleh Ketua PWI, Bupati, Kapolres, Dandim 0709.

Selain itu juga dilakukan dialog bupati dan warga masyarakat setempat. Dalam dialog itu Puji Rahayu Sekdes Kedungwringin mengharapkan ada adanya perbaikan sarana-prasarana jalan masuk ke kota dan biaya gedung balai desa yang rusak. (ahmad)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS