Dinkes Kota Probolinggo Adakan “Fogging”

Loading

Untitled

PROBOLINGGO, (tubasmedia.com) – Fogging atau pengasapan dengan menggunakan obat khusus secara serentak digelar di Jalan Mastrip Gang Dahlia, Kota Probolinggo, baru-baru ini. Ratusan rumah termasuk halaman, kebun hingga parit, tidak luput dari pengasapan oleh Dinas Kesehatan Kota Probolinggo..

Pengasapan dilakukan menyusul banyaknya penderita demam berdarah. Dalam dua pekan terakhir ini saja, sedikitnya empat warga di satu RT terjangkit penyakit yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti itu. Jumlah tersebut kemungkinan bertambah, mengingat perkembangan nyamuk pembawa virus demam berdarah cukup cepat.

Salah seorang warga yang anaknya terserang demam berdarah dan sempat menjalani perawatan selama seminggu, menilai pemerintah terkesan menunggu terlebih dahulu jatuhnya korban baru pengasapan dilakukan. Padahal, memasuki musim penghujan, pencegahan dengan cara fogging perlu dilakukan.

Ketua RT setempat, Syaiful, mengatakan, sudah lama mengajukan fogging di daerahnya, namun baru sekarang dilakukan. Terlepas dari lambat-tidaknya upaya pemerintah dalam memberantas penyebaran nyamuk pembawa demam berdarah, peran aktif masyarakat yang lebih utama dalam mencegah mewabahnya virus itu, yakni dengan cara membiasakan diri dengan gerakan 3M, yakni menguras, menutup dan menimbun potensi sarang nyamuk Aedes aegypti. (haroem)

CATEGORIES
TAGS