98 % NU Pilih Jokowi-Ma’ruf, Jabar Sudah Dikuasai

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengklaim 98 persen warga Nahdlatul Ulama (NU) akan memilih pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma’ruf di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Hal itu dikatakannya berdasarkan survei internal yang telah dilakukan PKB.

“Alhamdulillah hasil survei internal kami 98 persen warga NU memilih kiai Ma’ruf Amin di dalam persiapan Pilpres 2019,” ujar Cak Imin dalam keterangannya, Kamis (14/2).

Cak Imin mengatakan pihaknya akan bekerja total sekuat tenaga sehingga seluruh warga NU memilih Jokowi-Ma’ruf dalam Pilpres 2019.

Lebih khusus, Cak Imin mengaku PKB akan bekerja keras bagi kemenangan Jokowi-Ma’ruf di Provinsi Jawa Barat. Sebab, kata dia, Jawa Barat diidentifikasi sebagai provinsi ‘terpanas’ dalam Pilpres 2019 kali ini.

Meski begitu, ia mengklaim Jokowi-Ma’ruf saat ini telah unggul sebesar 51 persen di Jawa Barat ketimbang pasangan Prabowo-Sandiaga.

“Jabar konsentrasi khusus PKB. Jabar medan paling panas, 01 dan 02 bersaing ketat, dan alhamdulillah per hari ini 01 unggul 51 persen,” kata Cak Imin.

Ia menyatakan para kader dan simpatisan akan bergerak dengan cara menggunakan organisasi-organisasi keagamaan dan mensinergikan kiai/ulama.

“Serta menggunakan tema-tema kegiatan yang bersifat pemberdayaan, ekonomi, dan kegiatan kepemudaan,” kata dia. (red)

CATEGORIES
TAGS