Tiga Kapal Filippina Pencuri Ikan Ditenggelamkan

Loading

061214-maritim

JAKARTA, (tubasmedia.com) –Indonesia sudah sangat banyak dirugikan oleh pencurian-pencurian ikan yang dilakukan kapal asing di perairan Indonesia. Karenanya Polri merasa penting sekali informasi dari semua lapisan termasuk masyarakat.

Hal itu dikatakan Kapolri, Sutarman dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu. Informasi tersebut menurutnya sangat penting untuk meminimalisasi pencurian ikan di perairan Indonesia.

‘’Karena itu Polri meminta masyarakat menginformasikannya kepada aparat keamanan jika ada menemui kapal asing yang melakukan pencurian,” katanya.

Kapolri mengungkapkan, Kepolisian Daerah Sulawesi Utara (Sulut), Jumat menangkap tiga kapal nelayan Filipina yang melakukan pencurian ikan di perairan Indonesia dan setelah diproses, ketiga kapal itu ditenggelamkan sementara 20 ABK-nya dideportasi ke negaranya. (sabar)

CATEGORIES
TAGS