Kemenakertrans Tidak Punya Inisiatif Selesaikan Masalah Ketenagakerjaan

Loading

Laporan: Redaksi

ilustrasi

JAKARTA, (TubasMedia.Com)– Anggota Komisi IX DPR Poempida Hidayatulloh menilai Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemnakertrans) tidak punya itikad baik untuk menyelesaikan masalah ketenagakerjaan.

Pandangan ini disampaikan Poempida menanggapi kasus eks buruh kuali di Tangerang yang sampai saat ini tidak ada penyelesaian dari pemerintah.

“Saya menjadi semakin yakin bahwa Pemerintah sama sekali tidak mempunyai inisiatif untuk memperbaiki diri dalam konteks menyelesaikan masalah ketenagakerjaan,” ujar Poempida dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi.

Ia mengatakan, jika sampai para korban perbudakaan pabrik kuali di Tangerang merasa kecewa dengan kinerja Menakertrans, dirinya juga tidak heran. Menurutnya, anggaran pengawasan tidak menjadi prioritas dari Kemnakertrans. Padahal, betapa pentingnya pengawasan ini dalam melindungi hak-hak para pekerja juga masalah status hukumnya.

“Pengawasan pun harus menjangkau sampai tingkat proses hukumnya agar terjadi kepastian hukum dan memberikan efek jera bagi mereka yang melanggarnya. Banyak sekali kasus-kasus ketenagakerjaan mandeg karena tidak proaktifnya Kemnakertrans dalam menindaklanjuti dan mengawal proses hukum yang berjalan,” kritiknya. (sabar)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS