Biskuit Sehat “Temma” Gandeng UKM Lokal

Loading

131114-UKM-1

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Produksi biskuit sehat “Temma” menggandeng usaha kecil dan menengah (UKM) lokal. Tepung tempe diambil dari UKM di Bogor dan selai kurma dari UKM di Depok.

Biskuit sehat tersebut hasil penelitian dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia Dr. Fatmah, SKM, MSc.

Proses pembuatan biskuit sehat yang merupakan hasil penelitian sejak 2010 sempat melibatkan kader posyandu dan ibu-ibu rumah tangga yang tergabung dalam Kelompok Usaha Bersama (KUB).

Fatmah memproduksi biskuit sehat “Temma” dari tempe dan kurma dengan kandungan gizi yang meningkatkan nafsu makan balita serta menambah tinggi dan berat anak. Ada tiga varian yaitu biskuit “Catemma” yang khusus untuk konsumsi ibu hamil, biskuit “Bisma” untuk diet dan biskuit “Caromma” untuk pengidap penyakit diabetes.

Hasil dari industri kecil ini sudah dijual di koperasi Rumah Sakit Ibu Anak di Depok, toko sentra oleh-oleh Depok, toserba Carrefour dan 7-Eleven.

“Mau masuk supermarket, namun terkendala kemasan yang kurang menarik, rasa dan juga harga yang terlalu mahal,” katanya.

Dengan harga Rp 10.000 per bungkus, Fatmah mengaku sudah berupaya menekan biaya produksi karena modal yang dikeluarkan besar. Selain harga tepung tempe dan kurma yang besar, proses produksi manual juga menjadi faktor membengkaknya biaya. (sis)

TAGS