Aminudin Buka Usaha Kotak Buah

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

TEMANGGUNG, (Tubas) – Seiring dengan susahnya mencari pekerjaan dan penghasilan yang tidak memenuhi kebutuhan sehari–hari, banyak warga yang mempunyai keinginan untuk membuka lapangan pekerjaan, seperti halnya yang dilakukan oleh Aminudin (54), satu warga Dusun Kamongan, Kecamatan Kranggan, Kabupaten Temanggung.

Aminudin, yang saat ini juga berprofesi sebagai pengemudi truk dan dipercaya masyarakat sebagai Ketua Rukun Tetangga (RT) di wilayahnya mengatakan kepada tubasmedia.com, dia dan karyawannya tengah mengusahakan pembuatan kotak buah dan kotak telur yang sudah mulai mendapat pasaran di daerah Parakan, Temanggung, Magelang dan Yogyakarta. Tetapi, dia terbentur pada masalah modal dan peralatan pertukangan yang terbatas. Ia mengaku belum mampu memenuhi seluruh pesanan.

Amin juga menceritakan awal mula dia hanya mendapat pesanan sebanyak 150 kotak yang disetorkan untuk wilayah Parakan. Namun, hanya dalam waktu dua bulan saja, permintaan tersebut meningkat drastis menjadi 400 kotak tiap minggu. “Ini suatu bukti bahwa usaha kami mulai meningkat, “ tambahnya.

Kini dengan jumlah karyawan lima orang, dia harus mampu membuat 100 kotak per hari. Semua karyawannya berasal dari warga sekitar. “Semua ini saya lakukan guna mengurangi angka pengangguran. Apabila pemerintah bersedia menyalurkan bantuan permodalan, saya akan usahakan menjadi Kelompok Usaha Bersama (KUB). (sarjito.s)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS