Siswa yang Tolak Makan Gratis di Papua, Ditendang ASN
JAKARTA, (tubasmedia.com) – Sebuah insiden kekerasan yang melibatkan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Nabire, Papua, menjadi sorotan setelah diduga menendang seorang siswa yang terlibat dalam aksi demonstrasi menolak program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Insiden ini pertama kali dibagikan oleh akun Twitter @jhonsitorus_18 pada Selasa, 18 Februari 2025.
Dalam unggahannya dijelaskan bahwa ASN tersebut melakukan tindakan kekerasan dengan menendang siswa yang ikut serta dalam aksi protes terhadap program MBG yang dianggap kurang efektif.
“Seorang pace ASN di Papua menendang siswa yang ikut aksi menolak Makan Bergizi Gratis,” tulis Jhon.
Lebih lanjut, unggahan menyebutkan bahwa setelah menendang, ASN yang bersangkutan juga diduga menginjak kaki siswa tersebut.
“Setelah menendang, ASN tersebut juga menginjak kaki siswa,” tambah keterangan unggahan
Dari pantauan, dalam sebuah video Beredar terlihat sejumlah siswa berkumpul di sebuah tempat untuk diberikan pengarahan oleh pihak pemerintah daerah dan kepolisian.
Tiba-tiba, seorang ASN berseragam cokelat mendatangi salah satu siswa yang sedang duduk dan menendang punggung kemudian menginjak bagian paha siswa tersebut.
Reaksi publik pun langsung membanjiri media sosial, dengan banyaknya warganet yang mengecam keras tindakan kekerasan tersebut.
Beberapa komentar menyuarakan ketidaksetujuan terhadap perilaku ASN yang seharusnya memberikan contoh yang baik bagi masyarakat.
“Tindakan biadab yang dilakukan oleh seorang ASN tidak bisa ditolerir,” tulis salah satu warganet.
“Ini keterlaluan! Patut dipertanyakan perlakuan terhadap anak didik seperti ini. Pendidikan adalah prioritas, bukan sekadar makan,” tambah warganet lainnya.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada klarifikasi resmi dari pihak terkait mengenai kebenaran insiden tersebut.
Pihak berwenang diharapkan segera melakukan investigasi untuk mengungkap fakta yang sebenarnya dan mengambil tindakan yang sesuai jika dugaan ini terbukti benar.(sabar)