Bahlil Ragukan Nasionalisme Anak Indonesia yang di Luar Negeri, Vicky; Bapak Emang Sudah Ngasih Makan Rakyat atau Malah Bapak Makan Uang mereka ?

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Vicky Nastasha ikut menanggapi ketidaksetujuannya terhadap penyataan Bahlil Lahadalia yang sedang meragukan jiwa nasionalisme anak muda jika ikut tren kabur aja dulu.

Vicky Nastasha merupakan salah satu guru yang ada di Jerman, perempuan ini berasal dari Indonesia. ia juga berprofesi sebagai penulis, pembicara utama dan konsultan pengasuhan pelatihan ADHD.

Sebagai salah satu orang yang berada di luar negeri, ia merasa bahwa pernyataan Bahlil Lahadalia tidaklah pantas, apalagi menyangkut soal nasionalisme.

Dalam unggahan terbarunya di Instagram pribadi miliknya, Vicky menyampaikan, bentuk nasionalime yang seharusnya meskipun sedang berada di negara lain.

“Jadi kalau saya tinggal di Jerman, artinya saya ngak cinta Indonesia? tapi setiap hari, saya selalu bikin konten edukasi untuk para orang tua dan guru di Indonesia!,” tegas Vicky dikutip Selasa, (18/2/2025).

“Apa mahasiswa Indonesia LPDP yang dikirim ke luar negeri dan balik bawa ilmu, apa mereka juga ngak nasionalis?” Lanjutnya

Dalam videonya, Vicky juga menjelasakn jika nasionalisme itu bukan soal tinggal dimana, tapi apa yang kita lakukan untuk bangsa dimanapun kita berada.

Vicky menambahkan kalau kesuksesannya, berdampak untuk masyarakat Indonesia dan dengan tegas mempertanyakan dampak Bahlil untuk masyarakat.

“Bahkan karena saya sukses di Jerman, saya bisa membuka lapangan kerja untuk masyarakat di Indonesia. Bapak emang udah bisa ngasih makan rakyat? Atau malah bapak makan uang mereka?” ujarnya

Keresahan lain juga dijelaskan, ia mengaku bahwa sebenarnya yang harus kita ragukan bukan rasa nasionalime anak muda, tapi system kerja yang harus dibenahi sehingga tidak ada yang bikin berpikir untuk pergi.

Tren ‘kabur aja dulu’ menjadi tagar yang masih viral hingga saat ini, sebagai bentuk kekecewaan anak muda terhadap kebijakan pemerintah kepada masyarakatnya, salah satunya efesiensi anggaran yang dampaknya ke banyak orang.

Pada Jumat, 14 Februari 2025, unggahan tagar tersebut mencapai puluhan ribu di hari pertama, menunjukkan betapa luasnya protes yang muncul di kalangan masyarakat terkait kebijakan-kebijakan pemerintah terbaru.

Saat membuka tagar #KaburAjaDulu di platform X, pengguna dapat menemukan berbagai keluhan dan kekecewaan dari warganet mengenai sejumlah kebijakan yang dianggap merugikan atau tidak menguntungkan masyarakat.

Dengan demikian, sehingga membuat Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia Bahlil Lahadalia. Kemudian memberikan tanggapan, kalau jiwa nasionalisme yang setuju dengan tren tersebut ia ragukan.

“Nah kalau temen-temen berpikir untuk pindah ke luar negeri, apa saya malah meragukan nasionalisme kalian”, tutur Bahlil.

Alih-alih setuju, masyarakat malah menyerang balik Bahlil Lahalidalia, dan beberapa diantaranya memberikan pandangan sehingga anak muda memilih pindah negara dan menyuarakan kekecewaan lewat tagar kabur aja dulu. Salah satunya Vicky Nastasha.(sabar)

CATEGORIES
TAGS