Menhan Korut Dihukum Mati karena Ketiduran

Loading

Menhan-Korea-Utara

KOREA UTARA, (tubasmedia.com) – Menteri Pertahanan (Menhan) Korea Utara (Korut) Hyon Yong Chol (HYC) dijatuhi hukuman mati karena ketiduran di acara resmi kenegaraan.

Pria berusia 66 tahun itu dikabarkan telah dieksekusi mati karena tertidur pada sebuah acara resmi yang dihadiri oleh para petinggi negara ber-ideologi faham komunis tersebut. Saat sang jenderal itu tertidur pemimpin negara Kim Jong Un berada duduk di panggung kehormatan.

Tuduhan yang ditudingkan, HYC dinyatakan sebagai penghianat terhadap negara dengan menunjukkan sikap yang tak hormat karena tertidur ketika acara itu sedang berlangsung. Karena kesalahan tersebut, HYC akhirnya dijatuhi hukuman mati dengan ditembak menggunakan senjata yang biasa digunakan untuk menangkal serangan udara.

Senjata tersebut ditembakkan kepada sang Menhan hanya dengan jarak 30 meter, di mana seharusnya senjata itu digunakan untuk jarak jauh, bahkan mencapai 8.000 meter. Eksekusi dilakukan dengan dihadiri oleh ratusan pejabat tinggi Korut dan diyakini menggunakan lebih dari 5 senjata anti serangan udara yang ditembakkan hanya dengan jarak 30 meter dari HYC. (marto)

CATEGORIES
TAGS