Ikatan Guru Bertekad Bentuk Anak Berkarakter

Loading

Laporan : Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

KEBUMEN, (Tubas) – Ikatan Guru Raudhatul Athfal bertekad untuk lebih menguatkan karakter bangsa pada anak. Mengingat saat ini karakter bangsa seperti jiwa nasionalisme dan cinta Tanah Air sudah begitu lemah. Apalagi masa anak-anak adalah masa keemasan (golden age) untuk menanamkan karakter pada anak sebagai bekal menuju dewasa.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua IGRA Jawa Tengah Hj. Andi Sri Sultinah M.Ag, M.Pd.I dalam jumpa pers di press center, baru-baru ini. Nara sumber lainnya adalah Kasi Mapenda Kemendag Kebumen Drs H Azhar Muhammadi, M.Ag.

Lebih lanjut disampaikan Andi Sri Sultinah, berbagai upaya telah dilakukan oleh IGRA Jawa Tengah untuk menumbuhkan kembali karakter bangsa pada anak-anak, khususnya siswa Raoudhatul Athfal, seperti dengan memerintahkan seluruh RA di Jawa Tengah agar setiap RA mengadakan upacara bendera, sedikitnya dua kali dalam sebulan, tiap hari besar nasional dan hari besar Islam. Untuk memupuk rasa cinta Tanah Air dan semangat kebangsaan setiap RA juga harus memperkenalkan Pancasila dan materi lagu-lagu perjuangan pada anak.

Ditambahkan, dirinya juga sangat prihatin melihat kondisi akhlak anak bangsa yang saat ini, seperti penghormatan pada orangtua sangat kurang, dan semangat nasionalisme juga melemah. “Anak-anak sekarang banyak yang tidak hafal Pancasila, tidak mengenal lagu-lagu perjuangan, tak mengetahui sejarah bangsa serta tak menghargai para pejuang kemerdekaan,” katanya. (ahmad)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS