Pesantren Kilat Tingkatkan Ketaqwaan
Laporan: Redaksi

Sekda H. Iman Alirahman
GARUT, (Tubas) – Begitu bermaknanya bulan suci ramadhan bagi umat Islam. Di dalamnya terkandung berbagai manfaat bagi orang yang melaksanakannya. Banyak pahala yang dapat dipetik, kata Sekda Kabupaten Garut H. Iman Alirahman saat memberikan sambutan pada pembukaan kuliah Ramadhan di Masjid Attauhid, Komplek Sekretariat Daerah, belum lama ini.
Sekda mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas penyelenggaraan kegiatan kuliah ramadhan di lingkungan mesjid yang ada di Setda ini. Kegiatan seperti dinilai Sekda mampu memberikan dukungan dalam upaya pemerintah meningkatkan keimanan. Kegiatan ini dapat memberikan kontribusi yang tidak kecil terutama dalam pemberian makna bulan suci ini.
Kuliah ramadhan di Mesjid Attauhid ini merupakan angkatan yang ke-9, diikuti 70 anak-anak sekolah, mulai SD, SMP, SMA dan mahasiswa. Pelaksanaan kegiatan dimulai ba’da asyar sampai selesai sholat tarawih. Materi yang diberikan ketauhidan, fiqih, kepemimpinan, kemanusiaan dan lingkungan. (teguh)