Mobil “Berkelas” Tapi Bernilai Ekonomis, Mobil Apa Saja itu..?

Loading

2013_mercedes-benz_s-class_
JAKARTA, (tubasmedia.com) – Mobil “berkelas” tapi masuk kategori nilai harga ekonomis sebagai Best Cars for the Money Award 2015 dipasarkan di Indonesia.

Deretan daftar mobil yang disiarkan situs US News & World Report Best Cars for the Money 2015 yang dipasarkan di Indonesia itu adalah. Volkswagen Golf GTI. Hatchback ini meminpin kelas sport car murah. VW GTI disukai karena handling-nya dan perpindahan transmisi yang halus. Harga di Indonesia Rp 740 juta.

Mobil Hyundai Sonata dinilai sebagai sedan midsize yang disukai konsumen. Sebab Hyundai memasang harga relatif murah untuk material (interiror) yang dinilai berkualitas. Dalam hal kenyamanan kabin, dengan tingkat kebisingan paling rendah. Harganya di Indinesia 490 juta.
Honda CR-V memimpin klasemen di kelas sport utility vehicle (SUV) kompak karena memiliki kabin yang nyaman dan praktis. Perawatannya leratif murah serta punya performa baik.

Harganya di Indonesia, Honda CR-V 2,0 LI- VTEC manual Rp 359 juta dan CRV 2,4 L Prestige CVT Hyundai Santa Fe Rp 448 juta (tipe mesimn bensin AT) dan Rp 660 juta (tipe diesel CRDI AT 4 WD, Honda Fit/Honda Jazz Rp 203 juta (New A Manual) dan Rp 268 juta (Nerw Jazz RS Black Top Limited Edition). Chevrolet Colorado dihargai Rp 344 juta.

Menurut situs resmi US New & World Report daftar ini disusun untuk membantu konsumen dalam memilih kendaraan terbaik yang pas dengan kondisi ekonomi calon pembeli.
Saat menyusun daftar ini para analis mendata ratusan varian mobil pada 21 kelas yang dipasarkan secara global. Mobil-mobil ini lantas dinilai berdasarkan performa dan dibandingkan dengan harga serta biaya lain yang harus dikeluarkan oleh pemiliknya. (marto tobing)

CATEGORIES
TAGS