KMP Ingkar Janji, ada Apa ?

Loading

051214-NASIONAL-3

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Koalisi Merah Putih (KMP) ingkar janji, kata Ketua Harian Partai Demokrat Syarif Hasan menjawab tubasmedia.com di Gedung DPR, Jumat (5/12/2014).

Penyesalan Syarif Hasan terkait sikap Koalisi Merah Putih (KMP) yang terkesan mendukung Perppu No 1/2014 tentang pilkada langsung. “Bukan menolak Perppu tapi memperjuangkan pilkada lewat DPRD itu sama saja. Sangat disayangkan, kok bisa ingkar begitu ya ,” jelas Sfarif Hasan

Menurut dia Partai Demokrat bersama KMP sudah berkomitmen dan menandatangani kesepakatan politik bersama untuk mendukung Perppu pilkada langsung dan menolak pilkada lewat DPRD.

Mesti begitu, Partai Demokrat akan terus menjalin komunikasi dengan parpol yang bergabung ke dalam KMP guna memperjuangkan diterimanya Perppu tersebut.” Dalam kondisi apapun harus selalu silaturrahmi” kata Syarif

Dia meyakini, Perppu yang dikeluarkan Susilo Bambang Yudhoyono saat masih menjabat presiden itu bakal diterima .Apalagi, Demokrat juga didukung oleh lima fraksi yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH).”Saya tahu ada beberapa anggota KMP setuju dengan Demokrat,” harap Syarif. (nisa)

CATEGORIES
TAGS