HKI Resort Bogor, Siap Perangi Gerakan In-toleransi
JAKARTA, (tubasmedia.com) – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 Republik Indonesia, Majelis Jemaat Huria Kristen Indonesia (HKI) Resort Bogor, Daerah 12 Jawa – Lampung, Jumat malam menyelenggarakan acara Renungan Agustusan di Gereja HKI Juanda, Depok.
Acara yang diwarnai dengan penyalaan api unggun tersebut diselingi dengan lagu-lagu perjuangan dan pembacaan narasi kemerdekaan.
Pendeta HKI Resort Bogor, Pdt Herlina Gultom STh dalam renungan singkatnya menekankan bahwa, seluruh warga negara dan secara khusus warga HKI Resort Bogor wajib hukumnya membela keutuhan dan kesatuan berbangsa dan bernegara di bawah naungan Pancasila. “Pancasila dan NKRI, harga mati yang tidak bisa ditawar-tawar,’’ tegasnya
Jika seluruh warganegara tunduk kepada aturan yang disepakati dan seluruh warganegara menghormati undang-undang dan hukum, niscaya, negara ini akan semakin jaya dan rakyatnya semakin makmur.
Pendeta Herlina juga mengajak seluruh warga gereja memelihara toleransi dan secara bersama juga, harus bergandengan tangan memerangi gerakan-gerakan in-toleransi yang mengancam perpecahan bangsa.
Semoga semangat kemerdekaan memberi inspirasi buat kita yang hidup di masa kemerdekaan ini. Kita telah mengalami kemerdekaan selama 74 thn di Republik Indonesia ini, suatu umur yang cukup panjang dan tua.
Namum kemerdekaan masih perlu kita perjuangkan, khususnya tentang keberadaan kita sebagai gereja di masa kemerdekaan ini.
Kita, kata Herlina, belum mengalami kemerdekaan seperti yang dialami tetangga kita. Perjuangan untuk menjadi setara di alam kemerdekaan NKRI perlu diperjuangkan dengan pimikiran dan jiwa yang merdeka. ‘’Semoga Tuhan yang telah memerdekakan kita juga membantu kita untuk memperjuangakan kesetaraan dengan yang lain di NKRI yang merdeka ini,’’ katanya.
Sebagai wujud dari Renungan Agustusan, Herlina menekankan agar seluruh warga gereja juga menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan, khususnya mengenai sampah plastik yang kini dapat sorotan dari dunia luar. (sabar)