Batik Tulis Lokal Dikembangkan Kaum Ibu
Laporan: Redaksi

Ilustrasi
GROBOGAN, (Tubas) – Seni batik tulis menjadi seni idaman kaum ibu rumah tangga khususnya para ibu yang tergabung dalam PKK dan yang mempunyai waktu luang. Kesempatan tersebut digunakan untuk menambah wawasan, menggali kreatifitas dan menciptakan lapangan kerja dengan membatik tulis di atas kain putih.
Seni batik tulis aneka ragam di kembangkan para ibu di Desa Pulorejo Kecamatan Purwodadi Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Mereka mengadakan pelatihan seni batik tulis yang di kerjakan secara manual dengan berkelompok yang hasilnya dinikmati secara bersama-sama.
Kegiatan batik di desa tersebut mendapat apresiasi masyarakat setempat maupun masyarakat luar karena selain melestarikan budaya lokal yang dimiliki masyarakat Jawa, batik ternyata juga punya kesan tersendiri bagi masyarakat luarn negeri atau internasional yang menjadi ciri khas Indonesia.
Kades Pulorejo Sudjatmo mengatakan menyambut baik kegiatan kaum ibu yang ada di desannya. Kegiatan itu selain mampu menciptakan lapangan pekerjaan juga dapat hasil penjualan batik bisa membatu mencukupi kebutuhan keluarga. “Kegiatan ini sangat bagus untuk di kembangkan dengan memperluas pasar sehingga honor yang diterima betambah” harapnya.
Ketua kelompok yang juga instruktur batik tulis Nunung Wijayanti mengatakan kelompok Batik dengan 10-15 orang anggota merupakan Kelompok Usaha Bersama (KUB) yang diberi nama Flamboyan Desa Pulo Rejo.
Kegiatan Batik Tulis ini dilakukan tidak hanya di Desa Pulo Rejo melain kan juga di 13 Kecamatan yang ada di Kabupaten Grobogan yang tersebar secara kelompok. Kelompok itu di antaranya KUB Sekar Desa Putat, KUB Ayu Wandari dan KUB Sri Kandi Desa Ngraji Kecamatan Purwodadi, KUB Widuri dan KUB Gandri Selo Kecamatan Tawang Harjo, KUB Wiroto Kecamatan Wirosari, KUB Sampor dan KUB Arum Mandiri, KUB Sekar Taji dan KUB Rosa Kecamatan Pulokulon,KUB Kwaron Ayu Kecamatan Gubug, dan KUB Kemuning Kecamatan Tegowanu. (sofi)