Anggota DPR Kritik Rencana Menteri BUMN Menjual Gedung

Loading

bumn

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat, Sartono Hutomo, mengkritik rencana Menteri BUMN Rini Soemarno untuk menjual gedung BUMN.

Kepada wartawan, Rabu (17/12/2014), Sartono mengatakan, tidak habis piker mengapa efisiensi menjadi alasan penjualan gedung yang terletak di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, itu.

Anggota Komisi VI asal daerah pemilihan Jawa Timur VII itu, mengemukakan, jika gedung tersebut dianggap terlalu besar untuk 250 karyawan Kementerian BUMN, Menteri Rini Soemarno dapat mengajak perusahaan BUMN lainnya untuk satu kantor, sehingga tidak terpisah-pisah.

Dikemukakan, daripada memikirkan soal efisiensi, lebih baik Menteri BUMN memikirkan bagaimana mendongkrak BUMN agar pendapatan negara bertambah. Ia menjanjikan, setelah reses, akan meminta pimpinan Komisi VI memanggil Menteri BUMN. Soalnya, jika harga gedung di atas Rp100 miliar tentu harus ada izin dari presiden dan sepengetahuan DPR.

Sartono juga menyesalkan wacana Rini yang akan merekrut orang asing untuk menjadi direksi perusahan BUMN. Masih banyak anak bangsa yang bagus untuk memimpin BUMN. Jika itu terjadi, Komisi VI setelah masa reses akan memanggil Menteri BUMN, katanya. (sabar)

CATEGORIES
TAGS