USB Bantu Mahasiswa Dapatkan Kesempatan Kerja

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

SURAKARTA, (TubasMedia.Com) – Fakultas Ilmu Kesehatan program studi D3 Analis Kesehatan dan Fakultas Farmasi program studi D3 Farmasi, Universitas Setia Budi (USB) Solo, mendapatkan kepercayaan Rumah Sakit Pantai Indah Kapuk Jakarta mengadakan perekrutan karyawan ketiga kalinya.

Melalui pengajuan proposal perekrutan karyawan yang sebelumnya telah dilayangkan oleh RS Pantai Indah Kapuk Jakarta ke pihak USB, pekan lalu, dilaksanakan perekrutan karyawan untuk posisi analis kesehatan dan asisten apoteker

Pada kesempatan kali ini dijelaskan berbagai hal mengenai profile Rumah Sakit Pantai Indah Kapuk Jakarta seperti sarana prasarana, pelayanan serta fasilitas yang dimiliki pihak RS dalam melayani konsumen serta gambaran mengenai fungsi, tugas dan wewenang dari posisi jabatan yang ditawarkan dalam rekruitmen karyawan. Penjelasan secara langsung dari pihak Rumah Sakit disampaikan Debie Khatalia S.MM.S.Psi, MM kepada calon pelamar. Pada kesempatan itu juga disampaikan mengenai berbagai fasilitas yang diperuntukkan bagi karyawan RS Pantai Indah Kapuk.

Rekruitmen kali ini di buka bagi mahasiswa semester 6 dari program studi (Progdi) D-3 Analis Kesehatan untuk posisi analis kesehatan dan D-3 Farmasi untuk posisi asisten apoteker. Tes tertulis dan wawancara dilaksanakan pada hari dan diumumkan siapa saja yang lolos seleksi dan sekaligus dapat bergabung dengan RS. Pantai Indah Kapuk, kata Opstaria Saptarini,M.Si.,Apt.

Opstaria menambahkan kerjasama ini merupakan upaya yang dilakukan secara terus-menerus Universitas Setia Budi (USB) dan program studi D-3 Analis Kesehatan dan D-3 Farmasi dalam membantu mahasiswa pendapatkan kesempatan kerja. Kerjasama USB dengan Rumah Sakit Indah Kapuk sudah ketigakalinya dalam melakukan perekrutan selama tiga tahun terakir. (roian/iswandi)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS