Jepang Berencana Bangun 50 Pabrik Komponen Otomotif di RI

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

JAKARTA, (TubasMedia.Com) – Pertumbuhan industri otomotif di Indonesia memancing minat investor asal Jepang menambah investasi di Indonesia. Untuk itu, investor asal Jepang yang tergabung dalam The Jakarta Japan Club (JJC) datang ke Jakarta untuk menemui Menteri Perindustrian.

Rombongan yang dipimpin Yoshinori Katori, Duta Besar Jepang untuk Indonesia itu langsung menemui Menteri Perindustrian dan jajarannya di Kantor Kementerian Perindustrian di Jakarta, Selasa (22/1).

Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi (IUBTT), Kementerian Perindustrian Budi Darmadi menyebutkan, kedatangan pengusaha Jepang itu untuk merencanakan pembangunan 50 pabrik komponen otomotif di Indonesia.

“Nilai investasinya sekitar US$ 700 juta,” kata Budi saat ditemui wartawan di kantornya, Selasa (22/1).

Budi mengatakan, pabrik yang akan berdiri itu, nantinya berupa industri kecil karena berupa pabrik komponen tingkatan (tier) kedua.”Komponen tier kedua rata-rata kecil, terkadang mereka tak memakai merek. Nanti mereka bikin pegangan pintu, moving parts dan yang lainnya,” kata Budi.

Sedangkan untuk lokasi dari pabrik tersebut, masih di Pulau Jawa, tepatnya di sekitar Jakarta. “Mereka (pengusaha Jepang) inginnya radius 70 km dari Jakarta. Kalau di sisi timur ya Cikampek, kalau sisi barat Cilegon,” kata Budi.

Budi mengaku tak khawatir kalau investor dari Jepang tersebut akan mengganggu industri komponen serupa yang sudah ada di dalam negeri. Alasannya, investasi dari Jepang tersebut akan berbentuk joint-venture.

Budi juga bilang, bahwa industri komponen kita masih belum cukup mengimbangi produksi mobil yang ada di dalam negeri. “Pertumbuhan produksi kendaraan kita tinggi, kalau kita tidak bisa isi akan di isi dari impor,” kata Budi. (sabar)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS