IHSG Masih Rawan Terkoreksi
JAKARTA, (tubasmedia.com) – Analis PT Woori Korindo Securities Indonesia, Reza Priyambada memproyeksi, perdagangan Senin (17/11/14) IHSG diperkirakan akan berada pada rentang support 5028-5038 dan resisten 5055-5072. Doji star di area middle bollinger band (MBB).
MACD bergerak datar dengan histogram negatif yang mendatar. RSI, Stochastic, dan William’s %R masih terbatas kenaikannya. “Laju IHSG sempat tertahan di target resisten (5065-5072) dan mampu bertahan di kisaran target support (5027-5035),” kata Reza, Senin (17/11/14).
Laju IHSG terlihat kurang mampu bertahan di kisaran resistennya seiring berkurangnya volume beli dan lebih banyak aksi profit taking. Posisi IHSG pun masih rawan terkoreksi jika tidak adanya sentimen-sentimen positif yang dapat menahan potensi pelemahan tersebut. Waspadai potensi pelemahan (jika ada).
Pertimbangan saham-saham antara lain : SMGR (15500-16100). Three white soldier dekati upper bollinger band (UBB). Volume beli masih meningkat namun, mass index cenderung datar. Trading sell jika 15900.
BBNI 5750-6050. Inverted hammer bertahan di atas MBB. MFI bergerak naik diikuti peningkatan parabllic SAR. Trading buy selama up 5825.
LPPF 15050-15375. Tweezers top di bawah UBB. Volume beli mulai berkurang diiringi penurunan RSI. Trading sell jika 15150 gagal bertahan.
UNTR 18800-19275. Hammer di atas MBB. Target resisten 19250 hampir tercapai. MFI bergerak naik diikuti kenaikan RoC. Trading buy selama di atas19150.
ELSA 545-615. Separating lines dekati UBB. Target resisten 580 tercapai. Mass index bergerak naik diiringi kenaikan volatiliy. Trading buy selama di atas 570.
SSMS 1150-1265. Morning star di area MBB. Target 1200 terlewati didukung kenaikan volume beli dan peningkatan william’s %R. Trading buy selama di atas 1220. (angga)