Daya Saing Tujuh Cabang Industri Ditingkatkan

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

BERBINCANG - Menteri Perindustrian Mohamad S. Hidayat berbincang-bincang dengan Ketua Asosiasi Pertekstillan Indonesia (API) Ade Sudrajat disaksikan Ketua Umum KADIN Jabar Agung Sutisna dan Staf Khusus Menteri Benny Soetrisno pada Workshop Pendalaman Kebijakan Industri untuk Wartawan yang diselenggarakan Puskom Kementerian Perindustrian, di Bandung, 21 Maret 2013 -(tubasmedia.com/sabar hutasoit)

BANDUNG, (TubasMedia.Com) – Sembilan komoditas industri diprioritaskan pemerintah untuk memasuki pasar ASEAN yang memiliki daya saing relatif lebih tinggi dari negara-negara ASEAN lainnya. Sementara tujuh cabang industri perlu ditingkatkan daya saingnya untuk mengamankan pasar dalam negeri terhadap produk sejenis dari negara ASEAN lainnya.

Hal itu diutarakan Menteri Perindustrian MS Hidayat saat membuka Workshop Pendalaman Kebijakan Industri bagi Wartawan di Bandung, Kamis silam.

Kesembilan komoditas itu adalah produk berbasis agro (CPO, kakao dan karet), ikan dan produk olhannya, tekstil dan produk tekstil (TPT), alas kaki, kulit dan barang kulit, furniture, makanan dan minuman, pupuk dan petrokimia, mesin dan peralatannya serta logam dasar, besi dan baja.

Sementara ketujuh cabang industri yang perlu ditingkatkan daya saingnya adalah otomotif, elektronika, semen, pakaian jadi, alas kaki, makanan dan minuman serta furniture.

Langkah meningkatkan daya saing produk-produk dimaksud kata menteri teramat penting untuk bisa menghadapi ketatnya pertaurngan dalam MEA 2015 dan pemerintah sudah memiliki kebijakan kebijakan untuk menghadapinya seperti mengintensifkan sosialisasi MEA 2015 kepada stakeholder industri.

Selain itu menambah fasilitas laboratorium uji dalam rangka penerapan standardisasi, meningkatykan kompetensi SDM industri, penguatan industri kecil, penghembangan wirausaha baru industri serta penyusunan standar kompetensi kerja nasional Indonesia (SKKNI) dan sertifikasi SDM industri pada masing-masing sektor industri. (sabar)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS