3 Target Proyek KEK Sei Mangkei Terhambat
MEDAN, (tubasmedia.com) – Sekretaris Dewan Kawasan KEK Provinsi Sumut Arsyad Lubis mengatakan, beberapa target mundur dari ketetapan bersama antara Dewan Kawasan KEK Sumut dengan PTPN III, PLN dan PT Harkat Sejahtera, yang disaksikan oleh Sekretariat Dewan Nasional KEK, sebelum peresmian operasional KEK Sei Mangkei. Pertama, target menambah pasokan listrik 10 MW oleh PT PLN belum bisa terwujud. Pasalnya, pembangunan jaringan SUTM sepanjang 17,5 km oleh PT Harkat Sejahtera yang ditargetkan paling lambat Minggu ke-2 Februari 2015, mengalami kemunduran menjadi 11 Maret 2015.
“Saat ini, progres pekerjaannya masih tersisa 0,6 km yang belum terbangun. Karena itu, diperlukan alternatif sumber listrik lainnya, sebagai antisipasi bila pembangunan jaringan masih terkendala,” kata Arsyad, Kamis (5/3/15). Kedua, penetapan tarif listrik dari Pemerintah Kabupaten Simalungun yang ditargetkan paling lambat 26 Februari 2015, juga mundur menjadi April 2015. Karena, hingga kini PTPN III belum menyampaikan permohonan penetapan tarif listrik ke Pemkab Simalungun.
Ketiga, target pembangunan jalan rigid beton sepanjang 6 km oleh PTPN III untuk melayani PT UOI yang dijadwalkan mulai konstruksi jalan rigid beton pada awal Maret 2015, juga mundur. Dan hingga PTPN III baru melaksanakan proses pelelangan pengerjaan proyek tersebut. (angga)