Wisuda S-2 dan S-1, Tahun 2011 USB

Loading

Laporan : Redaksi

Universitas Setia Budi

Universitas Setia Budi

SURAKARTA, (Tubas) – Sabtu, 30 April 2011, Universitas Setia Budi (USB) menyelenggarakan Sidang Senat Terbuka dengan acara tunggal Wisuda Strata 2 dan Strata 1 periode I tahun 2011, bertempat di Auditorium Gedung A Kampus USB.

Wakil Rektor I Bidang Akademik, Dra. Peni Pujiastuti, M.Si mengatakan USB saat ini memiliki 5 fakultas, yaitu Fakultas Farmasi, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Psikologi dan Fakultas Ekonomi. Sedangkan jumlah mahasiswa yang terdaftar tahun akademik 2010/2011, sebanyak 1.780 mahasiswa.

Dikatakan, mahasiswa yang diwisuda periode I tahun 2011 berjumlah 34 wisudawan/wisudawati yang terdiri dari 4 Magister Sains Ilmu Farmasi, Fakultas Farmasi, 22 Sarjana Farmasi, Fakultas Farmasi, 2 Sarjana Teknik Kimia, Fakultas Teknik, 5 Sarjana Psikologi, Fakultas Psikologi, dan 1 Sarjana Ekonomi Manajemen, Fakultas Ekonomi.

Dari 34 wisudawan/wisudawati yang dinyatakan lulus dengan predikat terbaik ada 2 wisudawan/wisudawati. Pertama, dari Program Strata 2, Heri Wijaya, S.Farm., M.Si., Apt, putra dari Bapak/Ibu Sukamto, SE, asal Samarinda, Kalimantan Timur, Program Studi Ilmu Farmasi, Manajemen Farmasi Rumah Sakit dengan IPK 3.56. Kedua dari Program Strata 1, Dian Puspitasari, S.Farm, putra dari Bapak/Ibu Moch. Sahri, asal Karanganyar, Jawa Tengah, Program Studi Farmasi dengan IPK 3.63.

Sementara wisudawan/wisudawati yang dinyatakan cum laude, 4 wisudawati, yakni 1. Dewi Ratnawati, S.Psi, asal Surakarta, Program Studi S-1 Psikologi dengan IPK 3.85. 2. Dian Puspitasari, S.Farm, asal Karanganyar, Jawa Tengah, Program Studi S-1 Farmasi dengan IPK 3.63. 3. Ika Andriana, S. Farm, asal Jombang, Program Studi S-1 Farmasi, dengan IPK 3.60. Sedangkan ke-4. Arlin Previa Pipit Purnamasari, S. Farm, asal Kediri, Program Studi S-1 Farmasi dengan IPK 3.54. (marga)

CATEGORIES
TAGS