JAKARTA, (tubasmedia.com) – Ketua DPR Setya Novanto dijadwalkan menjalani pemeriksaan perdana sebagai tersangka kasus korupsi e-KTP, Senin (11/9/2017) besok.
Setelah diperiksa, akankah penyidik langsung menahan Setya Novanto? Dikonfirmasi hal tersebut, Juru Bicara KPK Febri Diansyah enggan menjawab. Menurut Febri, yang terpenting Setya Novanto kooperatif memenuhi panggilannya sebagai tersangka.
“Kami bicara pemeriksaan dulu, kami harap yang bersangkutan memenuhi pemeriksaan ini,” ucap Febri di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat kemarin. (red)