Timnas Italia Perlu Banyak Pembenahan Meski Menang Atas Malta

Pemain Italia seusai mencetak gol ke gawang Malta (skysports)
Italia, (tubasmedia.com) – Timnas Italia meraih kemenangan tipis 1-0 atas Malta pada Senin malam, memperpanjang rekor sempurna mereka di bawah komando Antonio Conte dan awal yang solid untuk kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA pada 2016. Namun meski pun mereka mendapatkan poin maksimal, kinerja Azzurri meninggalkan banyak ruang untuk perbaikan.
Duduk di puncak Grup H dengan sembilan poin, Italia dapat menemukan beberapa hal positif untuk diambil dari pertandingan dengan Malta tersebut: gol dari pemain debutan Graziano Pelle, cleansheet berturut-turut dan banyaknya jumlah peluang yang diciptakan. Semua itu bisa menjadi alasan untuk berharap masa depan skuad bentukan Conte ini tetap cerah.
Namun pertemuan itu juga menunjukkan sejumlah besar kelemahan dalam inkarnasi dari Azzurri di berbagai daerah di mana mereka harus memperbaikinya sebelum jeda internasional berikutnya. Memang, dengan Kroasia akan mengunjungi mereka bulan depan dalam bentrokan memperebutkan puncak klasemen, Conte dan para pemainnya memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan jika mereka ingin melanjutkan kemenangan beruntun mereka.
“Kami harus memperbaikinya,” kata pelatih Italia kepada penyiar RAI tak lama setelah peluit akhir pertandingan dengan Malta. Sementara ia menambahkan bahwa empat kali menang secara beruntun seharusnya bisa membangun kepercayaan diri dan moral mereka.
Dalam laga dengan Malta, timnas Italia mendominasi jalannya pertandingan di Stadion Nasional Ta ‘Qali, dengan keunggulan 65,7 persen penguasaan bola dan memiliki catatan melakukan 19 tembakan untuk lawan mereka. Sayang mereka kurang beruntung karena hanya satu dari 19 upaya tersebut yang berbuah menjadi gol.
Conte memilih untuk mengistirahatkan sejumlah pemain dalam laga melawan Malta, dengan Andrea Pirlo dan Simone Zaza termasuk dalam daftar pemain yang tidak diturunkan. Ketidakhadiran mereka membuat sektor yang ditinggalkan terlihat lemah.
Antonio Conte hanya memiliki empat pertandingan tersisa untuk menanamkan identitasnya di tim nasional Italia, tapi ia belum menunjukkan kinerja yang spektakuler dalam beberapa laga terakhir, salah satu yang akan membuat fans Azzurri percaya pada tim ini. Conte dan Italia harus menunjukkan mereka bisa bersaing dengan yang terbaik, dan tidak ada waktu yang lebih baik untuk memulai daripada dengan kunjungan Kroasia ke San Siro bulan depan. (Rizal Surya Pratama)