Site icon TubasMedia.com

Thailand Incar Indonesia

Loading

statik.tempo.co

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Dengan pertimbangan populasi besar dan sumber daya alam melimpah, Indonesia menjadi magnet bagi investor asing. Salah satu yang tertarik melebarkan sayapnya ke Indonesia ialah pengusaha asal Thailand.

Para pengusaha negeri Gajah Putih mencari peluang berinvestasi di Tanah Air yang difasilitasi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Thailand untuk Indonesia dan Indonesian-Thai Chamber of Commerce (INTCC),

Mereka berkunjung melihat potensi bisnis dan melakukan beberapa perjanjian kerja sama dengan beberapa perusahaan Indonesia. Lawatan ke Indonesia berlangsung dari 6-9 April 2015.

“Dengan dukungan KBRI Bangkok untuk akses ke pemerintahan. Kali ini, kami membawa pengusaha dari Thailand untuk naikkan investasi ke Indonesia terutama di sektor infrastruktur, air bersih, pertanian, IT, media, rumah sakit, atau cold storage yang diperlukan oleh Indonesia,” kata INTCC Chair Women Sarasvati Ellie di Jakarta, Selasa (7/4/2015).

Ellie menilai regulasi baru tentang perizinan satu pintu hingga komitmen pemerintahan baru Indonesia menjadi pertimbangan memasuki pasar Indonesia. Apalagi pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki visi peningkatan pembangunan di sektor pertanian, perikananan, hingga infrastruktur.

Thailand, katanya, telah berpengalaman mengolah hasil pertanian dan perikanan yang memiliki nilai tambah. Thailand juga memiliki fasilitas rumah sakit yang berstandar Internasional.(ril/sabar)

Exit mobile version