BEIJING, (tubasmedia.com) – Presiden Joko Widodo, Ibu Negara Iriana, dan rombongan tiba di Bandara Capital International Beijing (BCIA), Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Rabu (25/3) petang pukul 16.45 waktu setempat.
Presiden Jokowi disambut Wakil Menteri Luar Negeri RRT, Liu Zhen Min, Duta Besar RRT untuk RI, Wang Tan, dan Duta Besar RI untuk RRT, Sugeng Rahardjo. Dari bandara, Presiden Jokowi langsung menuju Hotel St Regis, tempat menginap selama di Beijing.
Seperti dikutip dari laman Sekretariat Kabinet RI, Kamis (26/3) pagi, kunjungan Presiden RI di Beijing direncanakan 25-27 Maret 2015, kemudian dilanjutkan ke Provinsi Hainan untuk menghadiri Boao Forum for Asia 2015 pada 28 Maret 2015. Jokowi dijadwalkan menjadi salah satu pembicara dalam forum ekonomi tersebut.
Selama di Beijing, Presiden RI akan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Xi Jinping, Ketua Kongres Nasional Rakyat Zhang Dejiang, dan Perdana Menteri Li Keqiang. Juga akan ditandatangani Memorandum Kesepahaman di berbagai bidang, termasuk keuangan, perindustrian, infrastruktur, penanggulangan bencana, dan antariksa.
Selain itu, akan berlangsung pertemuan bisnis antara pengusaha RI dan RRT yang dihadiri Presiden RI dan Perdana Menteri RRT.
Mendampingi Presiden Jokowi dalam kunjungan ke RRT, antara lain, Menko Perekonomian Sofyan Djalil, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto, Menteri Luar Negeri Retno L.P. Marsudi, Menteri Perdagangan Rahmat Gobel, Menteri BUMN Rini Soemarno, Panglima TNI Jenderal Moeldoko, dan Kepala BKPM Franky Sibarani, (ril/ender)