Pengekspor Kertas Dunia Indonesia Berada pada Peringkat ke-11

Loading

xuIn03Clit
JAKARTA, (tubasmedia.com)- Sebagai pengekspor kertas dunia, Indonesia saat ini berada pada peringkat ke-11 dan menduduki peringkat ke-9 terbesar sebagai exportir bubur kertas (pulb).

Menurut President Director PT. UBM Pameran Niaga Indonesia, Christopher Eve, posisi peringkat yang sangat strategis itulah sehingga Indonesia “ditunjuk” sebagai tuan rumah penyelenggaraan pameran industri kertas se-Asia yang telah diselenggarakan di Jakarta International Expo Kemayoran sejak 28 dan berakhir pada 30 April 2015 lalu.

Ditegaskan lagi keberadaan Indonesia dipilih menjadi tuan rumah pameran dimaksud, juga karena Indonesia menjadi pasar terkuat dalam industri kertas dengan pertumbuhan GDP 5 persen per-tahun dan berhasil menyerap sekitar 40 persen dari keseluruhan produksi Asia.

Pameran Asian Paper Jakarta 2015 tersebut diadakan atas hasil kerjasama PT. UBM Pameran Niaga Indonesia, UBM Media (Singapore) Pte Ltde seluruhnya melibatkan produsen atau produk bubur kertas (pulb), kertas board dan tisu. Saat itu ratusan peserta dari 14 negara masing-masing menampilkan produk bahan baku kertas unggulan, mesin-mesin, peralatan dan produk jadi. (marto tobing)

CATEGORIES
TAGS