Laporan: Redaksi

Ilustrasi
PURBALINGGA, (TubasMedia.Com) – Pemahaman tentang kehumasan sebagai bagian pencitraan akan mampu memperkuat posisi kepala desa dan kepala kelurahan di wilayahnya masing-masing. Hal itu terungkap dalam pertemuan kehumasan bagi kepala desa dan kepala kelurahan di Purbalingga, Rabu pekan lalu.
Dalam pertemuan yang dipandu wartawan Ryan Rachman, menampilkan empat nara sumber, masing-masing Joko Santoso (Wawasan), Prasetyo (Warta Jateng), Kabag Humas Setda Purbalingga, Rusmo Purnomo serta Kasubag Analisis & Kemitraan Media, Prayitno.
Saat menyampaikan materi Menjalin Komunikasi dengan Pers, Joko memaparkan, kades dan kepala kelurahan tidak perlu takut atau menghindari wartawan. Selama hal tersebut terkait dengan tugas jurnalistik, maka kades harus bersikap terbuka.
Jika ada wartawan yang tidak mencari berita, tetapi menawarkan produk, tidak perlu takut untuk menolaknya. Joko menegaskan, kades membutuhkan media untuk memberitakan keberhasilan atau potensi di desanya. (joko suharyanto)