Ozil Dituduh Berselingkuh Oleh Lell

Loading

Pemberitaan koran Bild yang memuat berita perselingkuhan Ozil (pojok atas) (101 Great Goals)

Pemberitaan koran Bild yang memuat berita perselingkuhan Ozil (pojok atas) (101 Great Goals)

MANTAN bek Bayern Munich Christian Lell menuduh gelandang Arsenal Mesut Ozil berselingkuh dengan mantan pacarnya. Cerita tersebut datang dari surat kabar Jerman Bild, yang diterjemahkankan oleh 101 Great Goals, dan di tengah laporan Ozil telah putus dengan Mandy Capristo. 101 menunjukkan tweet dari publikasi tuduhan Lell ini:

Menurut berita yang beredar, dugaan putusnya hubungan antara Ozil dengan Capristo adalah “jauh dari damai.” Tampaknya klaim Lell, yang saat ini bermain untuk klub Spanyol Levante, bisa terkait dengan hal tersebut. Pemain 30 tahun tersebut dilaporkan mengatakan bahwa Ozil telah “selalu” berada dalam hubungannya dengan Melanie Rickinger, mantan pasangan bek kanan itu.

Lell dikatakan telah membuat klaim kepada Ozil di akun Facebook-nya. Dia diduga mengirimkan pesan Whatsapp yang merinci kedekatan Ozil dengan Rickinger ketika keduanya masih dalam hubungan dengan orang lain. Capristo tampaknya telah menghapus gambar Ozil dari akun Instagram-nya sebagai tanggapan terhadap dugaan perpecahan antara dirinya dengan Ozil.

Ini bukan pertama kalinya kehidupan pribadi Ozil telah berhasil masuk ke berita utama di media. Ia dituduh “melelahkan dirinya dalam dunia malam” sebelum pindah ke Arsenal dari Real Madrid, setelah dilaporkan menghabiskan £ 15.000 setiap dua minggu dengan pesawat pribadi ke Italia, di mana ia akan mengunjungi mantan Miss Venezuela Aida Yespica, sebagaimana yang dilansir media Italia El Mundo.

Daily Mail sebelumnya menulis bahwa Madrid meminta Ozil “untuk menempatkan karir sepakbola sebagai yang utama,” dan bahwa Los Blancos “tidak sabar untuk menjual dia” karena diduga Ozil lebih fokus pada perempuan. Presiden Real Madrid Florentino Perez dilaporkan telah mengatakan “(Ozil) tidak baik secara profesional dan terobsesi dengan perempuan dan kehidupan malam,” per ITV.

Sementara itu permainan Ozil sendiri di lapangan terus menerima kritik. Playmaker Jerman tersebut jarang yang diberikan kesempatan untuk bermain dalam skema menyerang oleh Arsene Wenger.

Dia hanya memiliki satu gol dan dua assist dalam delapan pertandingan di Liga Premier dan Liga Champions musim ini. Laporan Bild yang diterbitkan pada hari Rabu, yang kebetulan menjadi ulang tahun Ozil, mengatakan tentang rumor potensi transfer pemain ke Bayern Munich. Saat pulih dari cedera yang kemungkinan akan membuatnya absen sampai 2015, Ozil akan diberikan banyak kesempatan untuk menanggapi pemberitaan tentang kehidupan cintanya. (Rizal Surya Pratama)

CATEGORIES
TAGS