Ngabalin; Ilmu Eggi Sudjana Sangat Cetek, Memalukan….
JAKARTA, (tubasmedia.com) – Politikus PAN Eggi Sudjana menyamakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Ratna Sarumpaet, yang menyebarkan hoax, gara-gara pembebasan Abu Bakar Ba’asyir tak kunjung terealisasi.
Ali Mochtar Ngabalin menilai Eggi tak memahami penjelasan Jokowi soal wacana pembebasan Ba’asyir.
“Seorang presiden disejajarkan dengan Ratna Sarumpaet, itu rendah sekali ilmu Eggi Sudjana. Dia seribu persen tidak paham kata-kata Presiden Jokowi,” kata Ali Mochtar Ngabalin kepada wartawan, Sabtu lalu.
Eggi telah menuding Jokowi menyebarkan hoax terkait rencana pembebasan Ba’asyir. Pengacara itu berpendapat, seharusnya Jokowi diperlakukan sama seperti Ratna, yang juga bikin hoax. Sebagaimana diketahui, Ratna berkasus gara-gara menyebarkan hoax bahwa dirinya dianiaya.
Ngabalin, yang merupakan Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Bidang Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi Kantor Staf Kepresidenan (KSP), heran melihat tingkah Eggi yang dulu dikenal sebagai pengacara, terlihat tidak memahami mekanisme pembebasan seorang narapidana.
“Masa Eggi tidak tahu bahwa dalam pembebasan terpidana itu perlu aturan telah menjalani dua pertiga masa hukuman? Tidak mungkin Eggi tidak tahu,” kata Ngabalin heran.
Sebelumnya, Jokowi menyatakan alasan rencana pembebasan Ba’asyir dilatarbelakangi pertimbangan kemanusiaan. Ba’asyir sudah dalam kondisi usia lanjut. Kesehatan Ba’asyir juga sering terganggu. Penjelasan Jokowi itulah yang, menurut Ngabalin, tak dimengerti oleh Eggi.
“Presiden Jokowi sudah tegas menyatakan pembebasan Ustaz Abu Bakar Ba’asyir adalah karena pertimbangan kemanusiaan dan harus memenuhi ketentuan peraturan perundang-undangan, di antaranya adalah telah menjalani dua pertiga masa hukumannya. Presiden juga tegas bahwa dirinya tidak mungkin melanggar peraturan perundang-undangan,” tutur Ngabalin.
Ngabalin menyatakan Jokowi tak pernah membuat janji membebaskan Ba’asyir, melainkan Jokowi patuh pada peraturan perundang-undangan.(red)