Naik, Jumlah Transaksi Pegadaian
Laporan: Redaksi

Pegadaian
TASIKMALAYA, (Tubas) – Pegadaian Cabang Tasikmalaya mengalami kenaikan transaksi sekitar 20 persen. Peningkatan tersebut sudah diperkirakan karena sudah menjadi tradisi tahunan setiap musim tahun ajaran baru sekolah.
“Juni lalu, nasabah yang menggadaikan perhiasan berkisar Rp 1 miliar. Memasuki pekan kedua Juli, tepatnya tanda dimulai tahun ajaran baru sekolah, transaksi di pegadaian naik 20 persen, atau mencapai Rp 1,2 miliar,” kata pimpinan Perum Pegadaian Cabang Tasikmalaya, M. S. Yusuf, baru-baru ini.
Alasan peningkatan nasabah yang menggadaikan perhiasan ini sudah rutin setiap pergantian tahun ajaran baru sekolah awal Juli dan akhir Juli. Adapun alasan dari mayoritas nasabah yang memilih pegadaian daripada meminjam uang ke rentenir, perbankan atau leasing, karena bunga yang diberlakukan di pegadaian sekarang lebih murah, prosesnya cepat dan semua barang yang digadaikan diasuransikan.
“Setelah nasabah menyerahkan barang yang digadaikan dan foto copy KTP, paling lambat 15 menit dipastikan uang sudah cair. Sebagai tanggung jawab keamanan, setiap barang yang digadaikan diasuransikan. Otomatis, seandainya hilang itu pasti diganti. Untuk emas perhiasan 70 persen, yang diberlakukan sekarang ini ditaksir Rp 270 ribu per gram,” kata Yusuf. (dadang)